Menjawab Tudingan Camat Bathin II Pelayang, Abdurrahman : “Kenapa Bawa-bawa Nama Kantor Camat Orang”

Titik Bungo489 Dilihat
Share

 

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Bacakan Berita Nya” ]

Muara Bungo – Beberapa waktu lalu, kantor Camat Kecamatan Bathin ll Pelayang, Kabupaten Bungo, Jambi kedapatan kosong saat jam kerja. Bahkan dilihat setiap ruangan tak ada satupun pegawainya yang berada di ruangan.

Mohammad Zadjius. SH. ME, Camat Kecamatan Bathin ll Pelayang saat dikonfirmasi menyebutkan kantornya tak pernah kosong. Malah camat Bathin II Pelayang sempat meminta wartawan untuk mengecek kantor lain, salah satunya kantor Kecamatan Jujuhan Ilir yang dinilai sering kosong saat jam kerja.

“Kantor kami tidak pernah kosong, kalau jam istrahat itu biasa terkadang mereka (karyawan) masih masak dan ada keperluan lain. Dan kantor kami selalu aktif karna pegawainya banyak asli orang situ. Kalau mau cek coba cek kantor camat lain, seperti kantor camat Jujuhan Ilir dan yang lain,” ucapnya 28 November 2018 lalu

BACA : https://titikjambi.com/berita-selengkapnya/kantornya-kosong-camat-bathin-ii-pelayang-malah-minta-cek-kantor-kecamatan-jujuhan-ilir/

Menanggapi tudingan dari Camat Bathin II Pelayang, Abdurrahman Camat Kecamatan Jujuhan Ilir saat dikonfirmasi oleh titikjambi.com membantah tudingan tersebut.

Baca Juga :  Bupati H. Mashuri Buka Lomba Tingkat (LT) III Kwarcab Pramuka Bungo

Ia menyebutkan siap bagi siapapun yang ingin mengecek kantornya, bahkan ia menyayangkan pernyataan yang dilontarkan Camat Bathin II Pelayang. Menurutnya, walaupun jauh dari ibu kota, kantornya tak pernah kosong.

“Tudingan itu tidak betul, kalau mau cek silahkan datang langsung ke kantor kami, bagaimanapun dan walaupun jauh dari pusat kota belum ada kejadian kantor kami kosong pada jam kerja, lagian kenapa bawa – bawa nama kantor camat orang,” jelas Abdurrahman, Minggu (02/12/2018)

Penulis : Firman Toha
Editor : Ahmad Pudaili

Komentar