Raih Juara Umum Tingkat Kecamatan, Dusun Perenti Luweh Akan Tampil Maksimal Jambore Tingkat Kabupaten

Titik Bungo328 Dilihat
Share

Muara Bungo – Dusun (desa) Perenti Luweh Kecamatan Tanah Tumbuh raih juara umum pada jambore PKK tingkat Kecamatan Tanah Tumbuh. Senin (01/04)

Jambore PKK tingkat Kecamatan Tanah Tumbuh dengan tema “Kita tingkat kan keluarga yang berakhlak mulia dan berbudi luhur, Sehat sejahtera lahir dan bathin, menuju Bungo maju dan sejahtera (MASTER)”, resmi digelar di halaman kantor camat Tanah Tumbuh.

Keberhasilan dusun Perenti Luweh menjadi juara umum karna berhasil menjuara sejumlah perlombaan, diantaranya juara 2 lomba cerdas cermat, juara 2 pola asuh anak, juara 1 sistem kemasan, juara 2 lomba penyuluhan hatinya PKK, juara 1 lomba desain cendera mata, juara 1 lomba B2SA dan juara 1 lomba kader kesehatan.

Dengan Keberhasilan tersebut sehingga menghantarkan dusun Perenti Luweh menjadi juara umun pada Jambore PKK tingkat Kecamatan Tanah Tumbuh tahun 2019.

Yunidar, Ketua TP PKK dusun Perenti Luweh saat dikomfirmasi mengucapkan terimakasih kepada kader – kader PKK dusun Perenti Luweh yang telah bekerja keras, sehingga pada acara jambore PKK tingkat Kecamatan tahun 2019 berhasil lolos menjadi juara umum.

“Kami mengucapkan terimakasih dan merasa bangga terhadap kader – kader PKK dusun Perenti Luweh, dengan kerja keras selama dua minggu akhirnya berhasil menjadi juara, semoga kedepannya tetap mempertahankan juara umum pada lomba jambore PKK tahun-tahun selanjutnya,” ucapnya

Baca Juga :  Langgar Aturan, Alat Peraga Kempanye Caleg Dicopot Paksa

Selain itu, Sabarudin Rio (kades) Perenti Luweh juga menyampaikan hal yang sama, beliau berharap kader – kader PKK tampil menjadi yang terbaik mewakili kecamatan Tanah Tumbuh pada jambore PKK tingkat Kabupaten Bungo.

Ia juga menyampaikan kan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut serta mensukseskan acara jambore PKK tingkat Kecamatan tersebut.

“Tentu ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami, baru beberapa bulan menjabat Rio kami dihadiahi juara umum, tentu ini berkat kerja – keras dan kerja sama kader PKK dan pemerintah dusun Perenti Luweh, mudah-mudahan menjadi yang terbaik pada jambore tingkat kabupaten nantinya. terimakasih juga kami ucapkan kepada semua pihak yang ikut mensukseskan acara jambore PKK tingkat Kecamatan ini,” tutup Sabarudin

Kesempatan tersebut, tampak hadir perwakilan TP PKK kabupaten Bungo, camat Tanah Tumbuh, ketua TP PKK Kecamatan Tanah Tumbuh serta Rio se-kecamatan Tanah Tumbuh.

Penulis : Firman Toha
Editor : Ahmad Pudaili

Komentar