Wabup Suport Kafilah Provinsi Jambi Asal Tanjab Barat.

Share

Tanjab Barat-, Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Amir Sakib didampingi Sekretaris Daerah Ir. H. Agus Sanusi, M.Si memberikan motivasi dan dukungan langsung Kafilah Provinsi Jambi asal Tanjab Barat dalam Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke-28 di Kota Padang, sabtu (14/11/2020).

Saat makan siang bersama di restoran Lamun Ombak Padang, Wabup berpesan agar seluruh peserta Asal Tanjab Barat fokus untuk memberikan juara bagi provinsi Jambi.

Wabup yang juga Ketua LPTQ Tanjab Barat ini berharap meskipun di tengah pandemi tidak menyurutkan semangat para kafilah dalam ajang MTQ Nasional untuk membawa harum nama Provinsi Jambi dan juga Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

“Alhamdulillah meski di tengah pandemi adek-adek semua bisa terpilih mewakili Provinsi Jambi. Berjuanglah dengan penuh semangat dan motivasi tinggi. Bawa nama baik Provinsi Jambi dan juga Kabupaten Tanjab Barat. Saya doakan bisa meraih prestasi terbaik di level nasional,” harap Wabup.

Sementara Sekda Agus Sanusi mengingatkan peserta sehubungan dengan penyelenggaraan MTQ ke-28 nasional di tengah kondisi pandemi Covid-19, agar mengikuti protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Baca Juga :  Bupati Dampingi Gubernur, Tinjau Penerapan Protokol Kesehatan Dilingkungan Perusahaan.

“Saya harap semuanya hati-hati selama gelaran MTQ nasional ini. Patuhi protokol kesehatan, semoga datang dalam keadaan sehat dan kembali ke Kuala Tungkal juga dalam keadaan sehat,” pesannya.

Berdasarkan keterangan Kabag Kesra, Hidayat Kusuma kafilah provinsi Jambi asal Tanjab Barat berjumlah 5 orang sebagai berikut:
1. Muhammad Yusuf, M.Ag Alhafidz (Cabang Tafsir Bahasa Indonesia Putri)
2. Siti Zulaiha (cabang Tilawah Golongan Canet Putri)
3. Nurbaiti (Cabang Qiraat Murottal Remaja Putri)
4. Fathul Anwar (Cabang Menulis Makalah Al Qur’an Putra)
5. Faizatul Hasanah (Cabang Khattil Qur’an Putri).(*)

Reporter : Ipandri Arahman Hadi

Komentar