Teng … Bupati dan Wakil Bupati Merangin Resmi Dilantik

Share

Jambi – Sekira pukul 10.00 WIB, pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Merangin Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH dan H. Mashuri, S.Pd. MM resmi dilantik oleh Plt Gubernur Jambi Drs. H. Fachrori Umar, M.Hum.

Adapun prosesi pelantikan pasangan Bupati dan wakil Bupati ini bertempat di Ruang Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Sabtu (22/9/2018) dan dihadiri unsur Forkompimda, para Kepala OPD Provinsi Jambi serta tamu undangan.

Setelah pengambilan sumpah jabatan oleh Plt Gubernur Jambi. Pasangan Bupati dan wakil Bupati Merangin juga mendapat pemasangan tanda pangkat jabatan, dan menerima keputusan Mendagri yang diserahkan oleh Plt Gubernur Jambi.

Dan Pasangan Bupati dan wakil Bupati Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH dan H. Mashuri, S.Pd. MM ini akan memimpin Kabupaten Merangin masa bakti 2018 hingga 2023 nanti.

Seusai penandatanganan Berita Acara pelantikan oleh Plt Gubernur. Plt Gubernur atas nama Presiden RI melanjutkan penandatangan pakta Integritas, serta dilanjutkan sambutan Gubernur dan diakhiri pembacaan doa serta ramah tamah.

Baca Juga :  Meningkatkan Kualitas Layanan Sosial di Provinsi Jambi

Penulis : Sarfandi
Editor : Ahmad Padaili

Komentar