Bupati Adirozal Menerima Kunjungan dan Silaturrahmi Direktur GTK Kemendikbud Ristek RI Yaswardi

Titik Kerinci254 Dilihat
Share

KERINCI – Bupati Kerinci Adirozal kemaren menerima kanjungan dan silaturrrahmi Direktur GTK Pendidikan Menengah Pertama dan Pendidikan Khusus Kemendikbud Ristek RI,Dr. H. Yaswardi, M. Si dan Prof. Dr. Ardipal, M. Pd Guru Besar UNP Padang.

Dalam rangka Temu Wicara dan Seminar Nasional Mardeka Belajar, yang di ikuti oleh seluruh Kepala TK, SD, SMP dan Pengawas se Kabupaten Kerinci.

Kegiatan ini berlangsung di Panti Asuhan Baitul Husna Desa Koto Pegeh Kecamatan Siulak Kabupaten Kerinci.

Bupati Kerinci Adirozal menyampaikan dalam pidatonya,kurikul merdeka belajar merupakan kebijakan pengembangan yang dikeluarkan Kemdikbudristekdikti untuk pembelajaran peserta didik di sekolah. Kebijakan merdeka belajar menjadi langkah untuk mentransformasi pendidikan demi terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) Unggul Indonesia yang memiliki Profil Pelajar Pancasila serta merupakan bentuk evaluasi dari kurikulum sebelumnya, yakni Kurikulum 2013.

“ini merupakan trobosan dari Kemdikbudristekdikti, pengembangan metode belajar yang lebih baik di Indonesia sehingga bisa melahirkn SDM yang ungguL serta memiliki jiwa Pancila,” Kata Bupati Kerinci, Kamis (7/7). (Sep)

Baca Juga :  Pasca PSU Gubernur Jambi, Sekda Asraf Ajak Masyarakat Menjaga Situasi yang Damai dan Aman

Komentar