HUT Bhayangkara ke -73, Wabup Bungo Harap Senergisitas Polri dan Pemkab Selalu Terjalin

Titik Bungo311 Dilihat
Share

Muara Bungo – Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Aprianto turut menghadiri upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-73 di lapangan Pusparagam (Semagor) Muara Bungo, Rabu (10/07/2019) pagi.

Pada upacara tersebut, Kapolres Bungo AKBP Januario Jose Morais SIK, bertindak sebagai inspektur upacara, dan diikuti peserta upacara jajaran Polres Bungo, Kodim 0416/Bute, Damkar, Setkom, Dishub dan lainnya serta dihadiri unsur forkompimda Kabupaten Bungo.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Bungo H Safrudin Dwi Aprianto menyampaikan, atas nama pemerintahan kabupaten Bungo dan masyarakat kabupaten Bungo mengucapkan selamat memperingati hari jadi Bhayangkara ke 73 kepada seluruh personil Polres Bungo.

“Sesuai dengan tema hari ini, “Dengan semangat promoter pengabdian Polri untuk masyarakat, bangsa dan negara” mudah-mudahan kedepan Polri semakin profesional dan modern, terpecaya dan semakin dicintai rakyat,” ucap Wabup Apri

Selain itu, kata Wabup Apri juga menyampaikan pemerintah Kabupaten Bungo akan selalu siap membangun kerjasama yang baik dengan Polres Bungo.

“Kami juga mengapresiasi atas berbagai pencapaian prestasi yang telah diraih oleh Polri selama ini, mudah-mudahan sinergi dan koordinasi antara Polres Bungo dan Pemkab Bungo semakin baik, terlebih jelang mendekati Pilkada serentak 2020 mendatang,” imbuhnya

Baca Juga :  Meningkatkan Peminat Calon Peserta, Timsel Bawaslu Jambi Lakukan Sosialisasi

Reporter : Ares Sandra
Editor : Ahmad Pudaili

Komentar