Sherrin Tharia Zola Kunjungi dan Santuni Lansia di Panti Jompo

Share

JAMBI – Sherrin Tharia Zola, Ketua TP-PKK Provinsi Jambi sekaligus Penasehat BKOW  Provinsi Jambi memberikan bantuan kepada 70 lansia di Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Luhur, Selasa (12/12) . Dalam kesempatan tersebut, Ketua TP-PKK Provinsi Jambi mengunjungi ruangan serta berdialog langsung sama para lansia, bahkan memberi semangat kepada lansia yang sedang sakit.

Sherrin Tharia Zola menyebutkan, kunjunganya kali ini merupakan ungkapan terimakasih kepada orang tua yang dinilai memiliki jasa yang sangat besar dalam membentuk generasi muda di Provinsi Jambi.

“Saya berharap silahturahmi ini tidak hanya sampai disini, karna saya merasakan sambutan yang sangat hangat dari seluruh datuk dan nenek disini. Dalam kunjungan ini tentu kami ingin berterimakasih secara langsung dan berharap doa dari para orang tua kita agar kami sebagai pemimpin dapat terus menjalankan amanah sampai akhir jabatan,” ujar Sherrin.

Kepala Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Luhur Provinsi Jambi,  Tri Winarsih mengatakan bahwa, Panti sosial Budi Luhur menyantuni 70 orang lansia, diantaranya 35 lansia laki laki dan 35 orang lansia perempuan. Dan ditempat ini juga diberikan bimbingan sosial, bimbingan ketrampilan, perawatan kesehatan dan para lansia ini juga diberi kesempatan untuk rekreasi.

Baca Juga :  BKD Tunggu Hasil Absensi SiAbon Dari Masing-masing OPD, Dan Akan Teruskan Ke Pusat

“Usia para lansia yang diterima adalah yang telah berusia 60 tahun ke atas, disertai keterangan tidak mampu, dan ada rekomendasi dari Dinas Sosial dari Kabupaten.” ujar Tri Winarsih (Tj)

Komentar