Aksi GP Ansor Bathin VIII Sarolangun Galang Dana Peduli Gempa Palu

Titik Sarolangun429 Dilihat
Share

Sarolangun – Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Bathin VIII, Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi menggalang dana untuk korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Adapun titik pengalangan dana dilaksanakan di jln Lintas Sumatera Simpang BRI Limbur Tembesi dan Simpang Teluk kecimbung depan kantor Camat Bathin VIII.

Taufik Nazori Selaku Ketua PAC GP ANSOR Bathin VIII mengatakan, puluhan anggota GP Ansor menyasar pemilik kendaraan yang melintas sepanjang jalan, ini sebagai tanda kepedulian terhadap korban bencana alam gempa dan tsunami di wilayah Palu serta Donggala.

“Benar, semoga dapat membantu dan meringankan korban dalam mengahadapi musibah, dan semoga Indonesia tercinta tidak kembali di goncang musibah,” Kata Taufik, Kamis (4/10/2018).

Ia juga mengatkan, donasi yang dikumpulkan akan di diserahkan kepada rekening donasi peduli gempa dan tsunami Sulteng. “Kami akan terus melakukan pengalangan dana di jalan sampai 6 Oktober 2018,” Tutupnya

Penulis : Rayan Arpandi
Editor : Ahmad Pudaili

Baca Juga :  Kunjungi Atlit yang Cidera, Hilalatil Badri : Bulan Maret Bonus Atlit Sudah Bisa di Realisasikan

Komentar